Ya Allah, hanya kepadaMu aku mengadukan kelemahanku,
Dan sedikitnya kemampuanku dalam mengatasi permasalahanku serta remehnya diriku dihadapan manusia....
Wahai Dzat yang Paling Penyayang, Engkaulah Robbnya orang yang lemah, dan Engkau adalah Robbku.
Kepada siapakah Engkau menyerahkan diriku ini? Kepada orang asing yang akan menyerangku ataukah kepada musuh yang menguasai diriku?
Sekiranya Engkau tidak murka kepadaku, maka aku tidak peduli. Namun hanyalah pertolongan-Mu sudah cukup bagiku...
Aku berlindung dengan cahaya wajah-Mu yang menerangi segala kegelapan, dan mengatur segala urusan dunia dan akhirat yang ada pada keduanya...
Permohonanku janganlah Engkau turunkan kemarahan-Mu kepadaku atau Engkau murka kepadaku, hanya Kepada-Mu-lah aku tetap mengiba sehingga Engkau ridho padaku.
Tiada daya dan upaya kecuali dengan petunjuMu."
(HR. Ath-Thobrini)
Amin Ya Allah
22 Sya'ban 1435H / 20 Juni 2014